France Ligue 1 - Paris Saint-Germain terus menempel pemuncak klasemen Ligue 1 Prancis AS Monaco, setelah berhasil menang telak 5-1 saat bertandang ke markas Olympique Marseille, Senin (27/2) dini hari WIB.
PSG berhasil mendominasi laga bertajuk Le Classique tersebut. Total tim asuhan Unai Emery berhasil melepaskan 20 tembakan dengan 13 di antaranya tepat mengarah gawang lawan. Sementara tim tuan rumah melepaskan 12 tembakan namun hanya tiga yang akurat.
Gol pembuka di laga yang berlangsung Stade Velodorome ini tercipta saat pertandingan baru memasuki menit ke-6.
Berawal dari situasi tendangan bebas, Thiago Silva menyundul bola di kotak penalti yang kemudian berhasil disambut sundulan dari rekan duetnya di lini belakang PSG Marquinhos, kiper Marseille Yoann Pele tak mampu menghalau sundulan tersebut.
Sepuluh menit kemudian Stade Velodrome terdiam. PSG berhasil menambah keunggulannya menjadi 2-0 melalui penyelesaian akhir sempurna Edinson Cavani yang mendapatkan umpan terobosan satu sentuhan dari Javier Pastore.
PSG hampir kembali menambah keunggulannya pada menit ke-40, namun sundulan Cavani masih bisa diselamatkan oleh Pele. Keunggulan dua gol bagi tim tamu bertahan hingga babak pertama berakhir.
Lima menit setelah babak pertama dimulai PSG berhasil menambah keunggulannya menjadi 3-0 lewat gol Lucas Moura. Pemain Brasil itu memanfaatkan umpan silang dari Blaise Matuidi di kotak penalti lawan.
Unggul tiga gol belum membuat tim tamu puas. Mereka kembali menambah gol pada menit ke-61 melalui gol pemain yang baru mereka rekrut pada bursa transfer Januari lalu Julian Draxler, yang memanfaatkan umpan silang dari Thomas Meunier.
Di menit ke-70 tim tuan rumah mencetak gol balasan. Kiper PSG Kevin Trapp meninju bola hasil sepak pojok Dimitri Payet, namun bola mengarah ke Maxime Lopez yang kembali mengarahkan bola ke kotak penalti dan disambut tendangan Rod Fanni yang berhasil menjebol gawang tim tamu.
Namun gol itu nampaknya hanya menjadi gol hiburan. Dua menit berselang PSG melanjutkan pesta golnya. Kali ini gol dicetak oleh Matuidi yang melepaskan tendangan keras di depan kotak penalti setelah menerima umpan Marco Verratti.
Skor 5-1 pun bertahan hingga laga berakhir.
Kekalahan tersebut menjadi salah satu yang terburuk bagi Marseille di kandangnya sendiri sejak kekalahan 4-0 dari Nimes 64 tahun yang lalu.
Lima gol dari lima pemain berbeda memastikan kemenangan bagi PSG dan kini membuat mereka tidak terkalahkan dalam 14 laga atas rivalnya, Marseille.
Setelah menjalani 27 laga, PSG yang sedang berjuang meraih gelar juara Ligue 1 kelimanya secara beruntun kini masih menempati peringkat kedua, tertinggal tiga poin dari pemuncak klasemen sementara Monaco.