Penulis: Haryo
Sabtu 07 Oktober 2017
Sabtu 07 Oktober 2017
Probolinggo,KraksaanOnline.com – Misnadi (55) seorang pencari kerang, asal Desa Alas Sapi, Kecamatan Banyuanyar, Kabupaten Probolinggo, ditemukan tewas tenggelam di perairan pantai utara tepatnya di Desa Pesisir, Kecamatan Gending, Kabuaten setempat, Sabtu (7/10/2017).
Korban ditemukan tewas lantaran air laut di selat Madura tersebut gelombangnya sedang pasang dengan tiba-tiba. Korban Misnadi, hilang sejak Jumat sore (6/10) di perairan selat Madura, dimana korban saat itu bersama beberapa orang rekannya mencari kerang. Korban dan sejumlah rekannya itu mencari kerang dengan jarak sekitar 1 kilometer dari bibir pantai.
Sedangkan sejumlah teman korban lainnya, sebelum kejadian pulang lebih dulu, korban bermaksud ingin mengumpulkan banyak kerang dan memilih tidak pulang. Sekitar 9 jam dilakukan pencarian, korban baru diketemukan dalam kondisi terbujur kaku tak jauh dari lokasi korban mencari kerang.
Salim, seorang warga setempat mengatakan petugas dan warga sempat kesulitan saat melakukan pencarian, karena menunggu air laut surut. Sehingga pencarian memerlukan waktu yang cukup lama sekitar 9 jam.
"Korban Misnadi, ini ditemukan meninggal dengan tubuh terlentang, korban baru ditemukan hari ini,"tutur Misnadi, ketika di lokasi kejadian.
Sementara dikatakan Sanemo, Kades Pesisir, Jumat sore sekitar pukul 16.00 WIB, 2 jam kemudian pihaknya mendapat laporan ada orang hilang, ia langsung melapor ke Polsek setempat dan langsung dilakukan pencarian.
"Menurut keluarga korban, korban ini mempunyai penyakit sesak nafas, mungkin saat air laut pasang, ia kedinginan yang kemudian sesak bafasnya kambuh dan langsung tenggelam, besar kemungkinan penyebab tenggelamnya korban karena sesak nafas,"terang Sanemo.
Setelah dilakukan evakuasi, selanjutnya jasad korban dibawa ke rumah duka. Dan peristiwa tenggelamnya korban ini masih ditangani pihak kepolisian Polsek Gending.(hry)
Editor: Firman