Tahap Awal Pemda Anggarkan Rp.13 Milyar Untuk GOR Internasional

Lombok Tengah, SN – Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah sangat serius untuk membangun Gelanggang Olah Raga (GOR) bertaraf internasional. Buktinya pemda sudah menyiapkan dana Rp.13 milyar untuk pembangunan tahap I. "sudah kita siapkan dananya tinggal action" kata Bupati di Becingah Adiguna Praya Jumat 26/7.


Bupati menegaskan lahan yang sudah tersedia yakni Lapangan Bundar Praya ditambah lagi dengan perluasan untuk lahan parkir. Dalam benak Bupati GOR Internasional tersebut nantinya akan dapat digunakan untuk kegiatan tidak hanya skala nasional namun internasional untuk itu konsep pembangunan harus benar benar matang.

Menurut rencana, luas lahan untuk GOR saat ini belumlah mencukupi akan tetapi pihaknya berencana untuk membebaskan lahan dilingkar lapangan mulai dari pertokoan Praya hingga pemukiman masyarakat baik di kampung Tengari maupun Kampung Jawa. "Pertokoan disebelah selatan saja yang ada, sisi utara jalan akan diratakan sebagai lahan parkir termasuk kalau harus terpaksa kita bebaskan Kampung Jawa dan juga Kampung Tengari" kata Bupati. Am

Subscribe to receive free email updates: