Dandim : Warga Tolak RTG, Kita Tinggalkan

Lombok Tengah, SN- Terhadap adanya penolakan dari warga terkait pembangunan RTG, Dandim 1620 Lombok Tengah Letkol CZI Prastiwanto menegaskan pihaknya tidak mau ambil pusing.  Sebab tugasnya adalah untuk membangun rumah warga yang sudah hancur lebur akibat gempa bumi beberapa waktu lalu. Kalaupun ada yang menolak menurut Dandim, pihaknya tidak memaksa dan akan membangun rumah warga yang mau dibangunkan. "kalau menolak tak masalah, kita tinggalkan, yang mau saja" ungkapnya.

Sementara itu Kepala Desa Mas Mas Kecamatan Batukliang Habibullah mengatakan sejauh ini belum ada masyarakatnya yang menolak bahkan sebaliknya sangat berterima kasih atas bantuan pemerintah daerah dan TNI yang mau membangun rumah warganya. Dia berharap agar pembangunan rumah tahan gempa itu segera di selesaikan sehingga masyarakat dapat kembali hidup normal seperti biasanya.

Hal yang sama juga diungkapkan Kepala Desa Aik Bukak Herman. Sejauh ini belum mendengar adanya penolakan dari w arga masyarakat penerima bantuan namun beberapa waktu lalu sempat muncul kekecewaan dari masyarakat terkait dengan rumah RISA tersebut dimana aplikatornya pergi meninggalkan pekerjaannya yang belum tuntas hingga saat ini sehingga atas dasar itulah warga masyarakat tidak percaya lagi. Namun sesungguhnya masyarakat pada prinsipnya menerima apapun jenis bangunannya yang penting ada tempat tinggal mereka. Lth01

Subscribe to receive free email updates: