Kaliandanews.com, Kalianda - Sang pendiri Motor Pustaka Sugeng Haryono, Kian banyak mendapatkan apresiasi dari berbagai kalangan baik dari dalam daerah maupun dari luar daerah. Setelah mendapatkan berbagai penghargaan, kini giliran Universitas Terbuka Bandar Lampung memberikan bantuan, berupa Motor Roda Tiga sebagai bentuk dukungan dan apresiasi dari Universitas Terbuka Bandar Lampung dan untuk menunjang kegiatan Perpustakaan keliling, demi meningkatkan minat baca masyarakat.
 |
Perpustakaan keliling | Foto: ist |
Tidak beralasan kenapa Universitas Terbuka memberikan batuan Motor Roda Tiga untuk Armadapustaka Roda Andalas, hal ini bukan hanya untuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat saja, namun juga sebagai bentuk apresiasi kepada Sugeng sebagai tokoh Pemuda yang sangat kreatif bahkan sangat langka di Negeri ini. Lebih menariknya lagi pemuda lulusan Ilmu Perpustakaan ini tidak memikirkan hasil maupun materi, akan tetapi dengan ilmu yang dimilikinya bisa berguna dan bermanfaat terhadap masyarakat.
Pemuda Lulusan D2 Ilmu Perpustakaan Universitas Terbuka UPBJJ Surabaya ini, berkeseharian sebagai Tukang Tambal Ban yang di jl. Lintas Timur Desa Pematang Pasir Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung. Disela-sela pekerjaannya inilah, sugeng merakit motor pustaka ini dan meluangkan waktu untuk berkeliling kampung ke kampung meminjamkan buku gratis pada masyarakat.
 |
Sugeng Menerima Perpustakaan keliling dari Rektor universitas terbuka Ir. Tian Belawati | Foto: ist |
Sugeng Haryono menuturkan, dengan bantuan Motor Roda Tiga ini dia bisa membawa buku lebih banyak dan aman dari cuaca terutama waktu hujan. " Kalo pakai motor seperti ini, untuk keliling-keliling lebih aman, terutama kalo hujan mas, soalnya buku- buku yang dimiliki Motorpustaka adalah hasil donasi dari teman-teman media sosial, individu maupun komunitas, jadi ini adalah amanah yg harus di jaga" ujar Sugeng
Motor roda tiga ini di serahkan langsung oleh Rektor universitas terbuka ibu Ir. Tian Belawati dan di saksikan oleh Kepala UPBJJ Universitas Terbuka Bandar Lampung Bpk Dr. Drs. Rustam, M.Pd serta ratusan wisudawan Universitas Terbuka tahun 2016. Tak hanya itu saja bentuk apresiasi dan dukungan yang diberikan pihak Universitas, namun pihak Universitas juga memberikan Beasiswa untuk melanjutkan S1 jurusan Perpustakaan di Universitas Terbuka Bandar Lampung.
 |
Sugeng Hariyono bersama Rektor dan Kepala UPBJJ UT Bandar Lampung |
Sugeng juga menambahkan, Kepedulian dari berbagai pihak sangat menentukan kegiatan menumbuh kembangkan minat baca masyarakat. "Sekarang ini yang sedikit terkendala adalah soal mahalnya pengiriman Donasi Buku, terutama pihak jasa Pos Indonesia maupun Swasta. Karena banyak teman-teman dari luar sana mau berdonasi, denganmahalny ongkos kirim tersebut, Kadang mereka urung untuk mengirimkannya". Pungkas Sugeng.
Yunizar Adha
Related Posts :
Prediksi Bola : Liverpool Vs Leeds United , Rabu 30 November 2016 Pkl 02.45 WIBAmankan Tiket Semifinal... SBOBET INDONESIA ~ Liverpool akan menghadapi Leeds United pada laga perempat final Piala Liga Inggris di Sta… Read More...
Prediksi Bola : Leganes Vs Valencia , Rabu 30 November 2016 Pkl 02.00 WIBMimpi buruk Los Che akan berlanjut...?? SBOBET INDONESIA ~ Jornada ( Pertandingan ) ke-6 La Liga Spanyol, klub yang baru promosi Legane… Read More...
Ahok Cuti, Mau Urus Akte Anak di Kantor Sudin Penduduk Jaksel Petugas Sepi Portal Berita Terkini ~ JAKARTA - Supriyati Ningsih, warga Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, merasa ada perubahan pelayanan sa… Read More...
340 Sapi Bantuan Bagi Kelompok Tani Diangkut Menuju Buru dan Malteng BERITA MALUKU. Sebanyak 340 ekor sapi lokal asal Bali bantuan pemerintah bagi 18 kelompok tani di Provinsi Maluku diangkut langsung deng… Read More...
Prediksi Bola : Hull City vs Newcastle , Rabu 30 November 2016 Pkl 02.45 WIBThe Tigers tidak fokus... SBOBET INDONESIA ~ Babak 8 besar Piala Liga Inggris, tuan rumah Hull City akan menghadapi klub pemuncak Cha… Read More...