PERAWANGPOS -- Setelah ikut sholat Jumat bersama massa 'Aksi Bela Islam' jilid III di lapangan Monas, Jakarta, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan sambutannya.
Jokowi mengucapkan terimakasih terhadap jutaan massa aksi yang menjaga keamanan selama acara dzikir dan doa. "Terima kasih agar dapat kembali ke tempat masing-masing, ke rumah masing-masing," kata Jokowi dari atas panggung utama di hadapan massa, Jumat (2/12/2016).
Jokowi pun mengumandangkan takbir. "Allahu akbar, Allahu akbar, Allahu akbar," ucap dia yang juga disambut gemuruh takbir oleh massa aksi.
Namun, saat Jokowi mengakhiri pidatonya dan beranjak meninggalkan panggung, massa aksi pun meneriakan agar tersangka penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) segera ditahan.
"Tangkap, tangkap, tangkap si Ahok," teriakan massa aksi Didepan Jokowi yang lagi berpidato.
Habib rizieq dengan Lantang Teriakkan Yel Yel
Habib Rizieq: "Kalo Ahok tidak ditangkap siap revolusi?"
Jamaah: "Siaaaap"
Habib Rizieq: "Siap revolusi?"
Jamaah: "Siaaaap"
Habib Rizieq: "Siap revolusi?"
Jamaah: "Siaaaap" dan diteruskan yel-yel ayo revolusi Yel Yel terus berkumandang.
Ummat yang padati monas lebih 2 juta orang tuntut Tangkap Ahok.
Setelah Sholat Jumat, massa masih tetap setia teriakan semangat Bela Quran, Bahkan Ketika Jokowi Memberikan Sambutan, Massa tetap teriakkan Tangkap Ahok, Tangkap Ahok Atau revolusi !!!