Penanganan Pasca Bencana Alam Desa Andungbiru Terus Dilakukan

TIRIS – Aktivitas penanganan pasca bencana alam di Desa Andungbiru Kecamatan Tiris terus dilakukan. Berdasarkan informasi Dansatgas / Poskotis Penanggulangan Bencana Alam Desa Andungbiru Mayor Arh. Ciptadi, Senin (24/12/2018) secara umum situasi dan kondisi wilayah Desa Andungbiru Kecamatan Tiris relatif aman terkendali dengan kondisi cuaca di Poskotis hujan sedang. Demikian pula di Dusun Kedaton dan Lawang Kedaton hujan sedang.

Dilaporkan pula, tanah longsor di Dusun Lawang Kedaton yang menghubungkan dengan Kebun Teh sudah dibersihkan oleh anggota Kodim 0820 dan masyarakat Desa Andungbiru. Meski demikian pemakai jalan diminta berhati-hati sebab kondisi jalan masih licin saat hujan.

Senin pagi usai apel anggota Kodim 0820 dan BPBD Kabupaten Probolinggo bersama masyarakat membantu warga. embersihkan tanah longsor didepan rumah Bapak Suko Warno Dusun Sumber Kapong. Dilakukan juga pemerataan tanah longsor di Dusun Lawang Kedaton menuju Kebun Teh.

Aktivitas pembuatan pangkal jembatan di Dusun Kedaton masih terus dilakukan. Personel Kodim 0820 membangun dinding penahanan air di kantor desa Andungbiru dilanjutkan pembersihan kantor desa oleh Perangkat Desa Andungbiru. Sementara Tim Kesehatan dan Dinas Sosial melaksanakan Rutinitas Pelayanan Kesehatan dan Memasak di Dapur Umum. Aliran listrik PLN juga sudah normal.

Stok logistik yang msh ada di Poskotis diserahkan kepada Kecamatan Tiris yang diwakili Kasi Pembangunan Samiudin disaksikan Kapolsek Tiris AKP. Supardiyono , Babinsa Andungbiru dan Kades Andungbiru dan Perangkat Desa Andungbiru.

Logistik yang diserahkan adalah mie instant 187 dus, air mineral 198 dus, sabun 31 biji, gula 130 kilogram, paket sembako 26 paket, ikan Asin 3 dus, deterjen 7 bungkus, beras 5 kilogram 50 sak, beras 25 kg 5 Sak. Seluruh logistik ditempatkan di tenda logistik BPBD.Hari itu juga masih diterima bantuan logistik dari Polres Probolinggo berupa 100 dus mie instant dan 100 dua air mineral.

Diinformasikan juga Status Tanggap Darurat Bencana Alam Banjir dan Longsor selesai pada hari Selasa (25/12/2018) dan dilanjutkan pemulihan. Sehubungan hal tersebut, mulai hari dan tanggal itu tugas pemulihan diserahkan ke tingkat Forkopimka.(i0n)

Subscribe to receive free email updates: