TANJUNG BINTANG, KALIANDANEWS - Bersama masyarakat setempat, Pemerintah Desa Sukanegara Kecamatan Tanjung Bintang Lampung Selatan (Lamsel), mengucapkan rasa terima kasihnya terhadap Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lamsel atas dibangunnya Ruas jalan Kabupaten penghubung antara Desa Sukanegara - Desa Way Galih Kecamatan Tanjung Bintang.
Berdasarkan data yang dihimpun kaliandanews, Ruas Jalan tersebut sudah 30 Tahun mengalami kerusakan parah dan tak tersentuh pembangunan. Menurut Sunarna Selaku Sekretaris Desa Sukanegara mengatakan, warga dan tokoh masyarakat setempat memberikan Apresiasi kepada pihak kecamatan dan Pemkab yang telah berusaha menyampaikan Aspirasi dan berkoordinasi.
"Saya atas nama Pemerintah Desa Sukanegara serta mewakili Desa Sukanegara dan sekitarnya mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada Jajaran pemerintah mulai dari kecamatan Tanjung Bintang, Bappeda Lampung Selatan, DPRD Lamsel, Pemerintah Provinsi Lampung, terkhusus kepada Bapak Bapak Nanang Ermanto. Karena pembangunan telah terealisasi pada masa Pemerintahanya," Terang Sunarna, Rabu (25/12/2019).
Selain itu kata Sunarna, dibangunnya ruas jalan tersebut berdampak sangat positif. Sebab dengan begitu, produktifitas masyarakat sekitar sangat terbantu, mulai dari mengangkut hasil panen, transportasi menuju kawasan industri, bahkan dinilai akan meningkatkan perekonomian masyarakat.
"Jalan tersebut sangat strategis dilalui masyarakat antar kecamatan, untuk mengangkut hasil Panen Karet dan kelapa, dilalui oleh anak-anak sekolah dan merupakan jalan utama untuk menuju Kecamatan Tanjung Bintang. Terlebih jalan ini menuju kepada kawasan industri Dengan diperbaikinya jalan ini maka desa kami akan ramai dikunjungi dan merupakan jalan pelintasan antar desa sehingga kami harapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat," Pungkasnya. (CW1)