SAUMLAKI - BERITA MALUKU. Dalam Bulan Suci Ramadhan 1441 H/2020 dan di tengah musim pandemik covid 19, Polsek Tanimbar Selatan (Tansel) berbagi kasih dalam kegiatan pembagian takjil secara gratis kepada Umat Muslim di Kota Saumlaki, Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Senin (4/5).
Kegiatan pembagian Takjil (makanan berbuka) kepada Umat muslim di Kota Saumlaki ini dipimpin langsung Kapolsek Iptu Yogie Gultom didampingi beberapa personil Polsek Tansel yang bertempat di ruas jalan depan Pelabuhan Saumlaki, beberapa menit menjelang waktu berbuka puasa bagi umat Muslim.
"Kegiatan ini kita laksanakan sebagai wujud turut mendukung dan menghargai sekaligus turut membantu basudara kita Umat Muslim khususnya di Kota Saumlaki dan sekitarnya yang sementara melaksanakan ibadah puasa agar kegiatan ibadahnya dapat berjalan dengan aman dan lancar," tutur Kapolsek.
Dalam giat berbagi takjil gratis tersebut, Kapolsek juga mengimbau masyarakat tetap menjaga kesehatan di Bulan Puasa dengan cara menjaga kebersihan diri, tetap menjaga jarak (social distancing), serta tetap mematuhi anjuran pemerintah untuk bersama-sama mencegah penularan virus covid 19, khususnya di Bumi Duan Lolat.
Setelah menerima takjil gratis, beberapa masyarakat lantas memberikan ucapan terima kasih serta turut mengapresiasi kegiatan amal tersebut. Mereka berharap, dengan adanya kegiatan amal yang ditujukan kepada masyarakat, kiranya dapat meringankan beban dalam menyongsong Bulan Suci Ramadhan, apalagi dalam musim pandemik ini.
"Kami senang dengan uluran tangan dari bapak-bapak Polisi dalam memberikan makanan berbuka ini. Semoga dalam tugas dan pengabdian bapak-bapak sekalian senantiasa diridhoi oleh Allah SWT," ucap salah seorang warga yang sempat menerima Takjil. (ys)
Kegiatan pembagian Takjil (makanan berbuka) kepada Umat muslim di Kota Saumlaki ini dipimpin langsung Kapolsek Iptu Yogie Gultom didampingi beberapa personil Polsek Tansel yang bertempat di ruas jalan depan Pelabuhan Saumlaki, beberapa menit menjelang waktu berbuka puasa bagi umat Muslim.
"Kegiatan ini kita laksanakan sebagai wujud turut mendukung dan menghargai sekaligus turut membantu basudara kita Umat Muslim khususnya di Kota Saumlaki dan sekitarnya yang sementara melaksanakan ibadah puasa agar kegiatan ibadahnya dapat berjalan dengan aman dan lancar," tutur Kapolsek.
Dalam giat berbagi takjil gratis tersebut, Kapolsek juga mengimbau masyarakat tetap menjaga kesehatan di Bulan Puasa dengan cara menjaga kebersihan diri, tetap menjaga jarak (social distancing), serta tetap mematuhi anjuran pemerintah untuk bersama-sama mencegah penularan virus covid 19, khususnya di Bumi Duan Lolat.
Setelah menerima takjil gratis, beberapa masyarakat lantas memberikan ucapan terima kasih serta turut mengapresiasi kegiatan amal tersebut. Mereka berharap, dengan adanya kegiatan amal yang ditujukan kepada masyarakat, kiranya dapat meringankan beban dalam menyongsong Bulan Suci Ramadhan, apalagi dalam musim pandemik ini.
"Kami senang dengan uluran tangan dari bapak-bapak Polisi dalam memberikan makanan berbuka ini. Semoga dalam tugas dan pengabdian bapak-bapak sekalian senantiasa diridhoi oleh Allah SWT," ucap salah seorang warga yang sempat menerima Takjil. (ys)
from Berita Maluku Online | Berita Terkini Dari Maluku https://ift.tt/3fivP2Z
via IFTTT