LIGA PRIMER INGGRIS : Manchester City Sukses Membantai Tuang Rumah West Bromwich Albion ( 0-4 )


Majalah Mandiri West Bromwich Albion memberi kejutan dengan mendapatkan peluang pertama di pertandingan ini saat laga baru menginjak menit ketiga. Nacer Chadli dalam posisi yang bebas di kotak penalti Manchester City saat menerima umpan dari Rondon, tapi sayang tembakannya masih tidak akurat.

Tetapi City tidak butuh waktu lama untuk membalasnya, Raheem Sterling melepaskan tembakan yang memaksa kiper Ben Foster melakukan penyelamatan di awal pertandingan. Setelah itu, West Brom tampak fokus untuk bertahan dan menumpuk banyak pemain di daerah sendiri dengan mengincar serangan balik untuk menghukum tim tamu apabila mereka terlalu asyik menyerang.

Strategi tuan rumah tersebut membuat City dengan leluasa menyerang, pada menit ke-16 Foster kembali dipaksa melakukan penyelamatan gemilang untuk mementahkan tembakan Sterling, sebelum dua menit kemudian John Stones nyaris mencetak gol tetapi sepakannya di dalam kotak penalti hanya menghantam jala samping.

Pada menit ke-19, pertahanan West Brom akhirnya runtuh, Ilkay Gundogan dengan cerdik mengirim umpan kepada Sergio Aguero yang kemudian menaklukkan Foster dalam situasi satu lawan satu.
Unggul satu gol belum membuat City puas, kiper Foster masih disibukkan dengan melakukan penyelamatan, ia mementahkan tembakan jarak jauh Fernandinho pada menit ke-22. Beberapa menit kemudian, Foster berhasil ditaklukkan oleh Nolito di kotak penalti, beruntung bola bisa diblok oleh bek sebelum masuk ke gawang.

Tetapi, kesalahan lini belakang dalam mengantisipasi bola di area pertahanan pada menit ke-28 harus dibayar mahal, dengan Aguero mampu menguasai bola dan melepaskan tembakan dari luar kotak yang tidak mampu dijangkau oleh Foster untuk mengubah skor menjadi 2-0.

Setelah gol kedua itu, City tampak mengendurkan agresivitas serangan dan lebih fokus untuk menjaga bola. Sementara West Brom mau tidak mau harus lebih menyerang, namun tidak ada gol tambahan hingga paruh pertama berakhir.

Pada babak kedua, City langsung memberi tekanan untuk mencegah West Brom mendapatkan momentum bangkit. Kerja sama apik penyerang-penyerang tim tamu terus merepotkan pertahanan yang digalang McAuley dan kawan-kawan.

Pelatih Tony Pulis berusaha memberi reaksi dengan mengganti dua pemain sekaligus pada menit ke-51. Pergantian tersebut membuat permainan tuan rumah membaik, tiga menit berselang, mereka nyaris memperkecil kedudukan saat umpan jauh Brunt membuat Bravo maju menyambut dan itu merupakan blunder dengan Rondon mampu menyambut bola dengan tandukan, beruntung arahnya masih belum akurat.

Kedua tim terus saling balas menyerang, membuat Bravo dan juga Foster terus sibuk mengamankan gawang. Pada menit ke-79, akhirnya gol kembali tercipta dan tim tamu yang mencetak gol ketiga di laga ini. Aguero membalas assist Gundogan dengan melepas umpan cerdik yang membuat mantan pemain Borussia Dortmund itu berhadapan satu lawan satu dengan kiper sebelum menceploskan bola ke gawang.

West Brom harusnya mencetak gol hiburan ketika laga menyisakan enam menit, Leko melihat sepakan mendatarnya di kotak penalti membentur tiang gawang, dan bola muntah yang disambar McAuley melayang di atas mistar.

Justru City yang akhirnya menambah gol, pada menit ke-90 Gundogan mencetak gol keduanya pada pertandingan ini untuk menggenapkan keunggulan menjadi 4-0 setelah mendapatkan umpan dari Kevin De Bruyne.

Kedudukan empat gol tanpa balas akhirnya menjadi skor akhir untuk mengakhiri serangkaian hasil buruk di semua ajang pada enam laga terakhir. Posisi puncak kembali menjadi milik skuat asuhan Pep Guardiola dengan keunggulan selisih gol atas Arsenal yang memiliki poin sama.

CUPLIKAN PERTANDINGAN WEST BROMWICH ALBION VS MANCHESTER CITY

Subscribe to receive free email updates: