Calon Gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat |
Medan, Info Breaking News – Calon Gubernur Sumatera Utara Djarot Saiful Hidayat terlihat melakukan zikir serta doa bersama sebelum melakukan pencoblosan di tempat pemungutan suara (TPS).
Kegiatan doa bersama tersebut ia lakukan di kediamannya pukul 10.00 WIB. Djarot mengaku besar harapannya agar Pilkada Sumut dapat berjalan lancar dan kondusif.
Saat ditanya mengenai peluangnya untuk memenangkan Pilkada, Djarot mengaku optimis bisa keluar sebagai pemenang. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyebut pihaknya telah menyiapkan beberapa relawan sebagai saksi di setiap TPS.
"Ada juga saksi dari relawan, tapi mereka bertugas di luar TPS," tutur dia.
Hal senada juga sebelumnya diungkapkan oleh calon Wakil Gubernur Sumatera Utara Sihar Sitorus. Ia mengaku dirinya optimis akan mendapatkan banyak suara dalam Pilkada Sumut. Sihar berkeyakinan dirinya bersama Djarot akan mendapat amanah dan dipercaya oleh masyarakat memimpin darah itu selama lima tahun ke depan. Mengingat, dukungan yang diberikan masyarakat padanya bersama Djarot sangat tinggi.
Beberapa pengamat juga menilai pasangan Djarot-Sihar adalah pasangan yang berpeluang memenangkan Pilkada Sumut.
Pengamat politik dari Universitas Al Azhar Jakarta Ujang Komaruddin ketika dihubungi menyebut pasangan Djarot-Sihar adalah lebih komplek, berpengalaman dan memiliki rekam jejak yang bersih. Djarot yang berdarah Jawa dan beragama muslim berpasangan dengan Sihar yang berdarah Batak dan lahir di Jakarta membuat pasangan ini memiliki beragam karakter dan latar belakang seperti Nusantara. Hal ini dinilai akan menjadi jalan bagi mereka untuk mendapat dukungan dari mayoritas pemilih di Sumatera Utara.
Sebelumnya, lembaga survei Indo Barometer dalam hasil surveinya menyimpulkan pasangan Djarot-Sihar lebih berpeluang untuk keluar sebagai juara dalam Pilkada Sumatera Utara yang berlangsung hari ini, Rabu (27/6/2018). ***Eva Tampubolon